Musrenbang RKPD Kota Tarakan Tahun 2022
1 April 2022 |
TARAKAN ??? Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul M.Kes, dan Wakil Wali Kota, Effendhi Djuprianto, hadir pada pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Tarakan Tahun 2023 di Gedung Serbaguna Pemkot Tarakan, Kamis (31/3/2022).
Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Wali Kota dan diikuti oleh unsur Pemerintah Provinsi Kaltara, Forum Koordinasi Pimpinan di Daerah, para Kepala Perangkat Daerah, Instansi Vertikal, perwakilan masyarakat, profesi, dunia usaha, serta mitra kerja terkait yang hadir baik secara langsung maupun secara virtual.Musrenbang ini dimaksudkan untuk menyusun program pembangunan pada tahun 2023 mendatang, di mana berbagai usulan telah dibahas secara berjenjang mulai dari tingkat RT sejak beberapa bulan yang lalu.
Dalam sambutannya, Wali Kota menyampaikan bahwa menyelaraskan antara perencanaan Pemerintah di tingkat daerah, provinsi, dan pusat juga menjadi bagian penting dari Musrenbang. ???Serta mendorong usulan ini ke Pemerintah Pusat karena memang sebagaimana yang kita ketahui kebutuhan dan keinginan kita ini sangat banyak setiap tahun,??? ujar Wali Kota.
Ia menerangkan bahwa kebutuhan pembangunan di Kota Tarakan yang rata-rata mencapai Rp 2 – 3 triliun setiap tahunnya, sementara Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tarakan rata-rata hanya Rp 1 triliun. ???Dibutuhkan sinergi dan kolaborasi tadi bagaimana menyatukan dan mendelegasikan semua perencanaan ini, kita keroyokan ramai-ramai. Sebagian dari APBD kota, nanti harapan kami juga ada yang dibiayai dari provinsi, apakah itu nanti dikerjakan sendiri oleh provinsi atau dilimpahkan kepada kita, demikian juga yang ke pusat ini ada yang melalui instansi vertikal langsung, ada juga melalui DAK dan bantuan,??? ungkapnya seraya menegaskan bahwa melalui Musrenbang ini, dapat tersusun skala prioritas pembangunan yang betul-betul menjadi kebutuhan sangat mendasar dan sangat penting untuk direalisasikan dan menyangkut hajat hidup orang banyak.
Sumber : Humas
Warning: Array to string conversion in /home/www/website/perkim.tarakankota.go.id/wp-content/themes/credit-master/functions.php on line 286
Array 101 views
« Peresmian Penukaran Bersama Perbankan Periode Ramadhan dan Idul Fitri 1443 Hijriah |
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1443 H » |